Bismillah, hai halo! 


Alhamdulillah bertemu lagi Manda di bulan oktober. Hari ini Manda mau berbagi pengalaman Manda selama tinggal di Hexagon City si kota futuristik. Sudah tahu Manda tinggal dimana? Cek di sini ya, jangan lupa mampir! 


Oh iya bulan oktober ini kita masih juga dalam masa pandemi covid 19. Semoga semua tetap dalam keadaan sehat ya! 


Cuaca di daerah Bandung akhir-akhir ini mulai berubah dingin. Angin semakin kencang, terutama di malam hari. 





Manda sering merasa kedinginan di malam, dan jadi lebih sering makan, hehe. 





Bila di Bandung, malam-malam kita bisa pesan makanan via ojek online. Bila di Hexagon City, kira-kira kita makan apa ya di malam hari? 





Yuk simak cerita keseruan di Hexagon City selama satu pekan ini bersama Manda. 





Pembangunan Co-Housing





Selamat datang di Hexa Palette




Pekan ini akhirnya Hexa House Manda yang awalnya sendirian, kini sudah ditemani sembilan rumah keren lainnya. Setelah berhari-hari merembukan perihal nama yang akan digunakan, kami bersepakat untuk menamakannya Hexa Palette. Hexa Palette terdiri dari dari sepuluh rumah yang berdampingan dengan passion yang sama, desain. Berikut adalah alamat para anggota Hexa Palette.





  1. Alisa Gumala. Jl. Hexa Palette No. 1, Violet
  2. Mellysa Putri Neldi, Jl. Hexa Palette No. 2, Nusa Indah
  3. Azizah Juniarti, Jl. Hexa Palette No. 3, Nilakandi
  4. Aprilia Prihatini, Jl. Hexa Palette No.4, Delima
  5. Nurlia. Jl. Hexa Palette No.5, Kecubung
  6. Alienda Sophia. Jl. Hexa Palette No.6, Indranila
  7. Wiwi Wisudawati. Jl. Hexa Palette No.7, Kapisa
  8. D. Swastihayu. Jl. Hexa Palette No.8, Jerau
  9. Istianah Firmasari. Jl. Hexa Palette No.9, Kinantan
  10. Asmaul Husna, Jl. Hexa Palette No.10, Lila





https://youtu.be/d2fHRoKPZU0
Hexa Palette Co Housing 1 Desain




Hexa Palette terisi oleh sepuluh rumah dan fasilitas umum bersama. Di dalamnya kami saling berbagi ide dan gagasan yang akan mendukung satu minat yang sama. Berbeda itu biasa, tapi memahami kekuatan masing-masing dan mendukung satu sama lain adalah hal yang utama.









Di Hexa Palette kami menuangkan impian sesuai kebutuhan dan minat pribadi masing-masing. Kerennya, mimpi ini lalu membuat kami berbinar dan dalam proses perancangannya kami iringi doa dari hati yang terdalam.





Nuansa Keseruan di Hexa Palette




Terbayang rasanya memiliki lingkungan tempat tinggal di mana di dalamnya memiliki minat yang sama. Pasti seru saling berbagi mimpi dan bisa jadi proyek bersama.





Casa de Manda di lingkungan Hexa Palette




Semoga kelak hunian ini menjadi kenyataan. Semoga kelak hunian ini menjadi keberkahan bagi semua, aamiin ya Rabbal alamiin.





Pemilihan Kandidat Walikota Hexagon City





Saat cohousing leader terpilih di pekan lalu, kali ini tiba saatnya kita memilih kandidat bagi walikota Hexagon City. 





Para peminat dan pendukung awalnya saling tunjuk menunjuk satu sama lain. Manda juga kena dukungan teman satu cohousing, tapi kembali Manda memilih mendukung yang memang sudah siap. Jujurly Manda sama sekali tidak merasa siap untuk menambah amanah. Saat ini saja rasanya belum mampu totalitas di semua amanah. 





Jadi cohousing desain akhirnya sepakat mendukung Mba Endang Prasdianti dari cluster yang sama. Walau memang tidak mengapa bila punya pilihan lain yang mau didukung. 





Mba Endang sendiri merupakan pribadi yang memukau dan luar biasa energik! 





Go, go Mba Endang keren! 





Setelah sepakat mengusung Mba Endang, tersusunlah daftar kandidat yang akan berlaga di kampanye pemilihan walikota Hexagon city. 





6 Kandidat Walikota Terpilih




Kampanye Kandidat Walikota Hexagon City





Hexagon city adalah ruang virtual yang diciptakan oleh mimpi para Bunda produktif yang ada di Institut Ibu Profesional. Meski virtual, ruang ini lebih nyata dan lebih serius dari yang kita bayangkan. 





Manda pribadi tidak menyangka euphoria yang diciptakan luar biasa istimewa. 





Ke enam kandidat diminta mempresentasikan baik visi misi ataupun pandangan dan mimpinya akan Hexagon City.





Kerennya lagi setiap harinya ada warta pemilu yang menginformasikan keseruan yang ada di Hexagon city.





Ke enam kandidat diminta mengisi sesi siaran selama 60 menit sendirian. Wow tentu sangat menantang! Tapi rupanya ke enam kandidat tersebut berhasil melaluinya. Ke enam kandidat ini juga memiliki warna yang berbeda-beda.





Ada yang terstruktur, ada yang kalem, ada yang energik dan ada yang sangat visual! Wah keren-keren, pikir Manda. Jadi semakin bingung mau pilih yang mana. Ditambah Manda sempat diminta bergabung ke dalam jajaran tim sukses. Duh, rasanya belum pas. Manda memilih menjadi penggembira dan tim hore bagi semua kandidat yang keren-keren.





Aliran Rasa Manda 





Wuaah, pekan penuh rasa! Alhamdulillah sampai juga di akhir penuh rasa ini dan selesai juga jurnal kali ini. Manda masih meraba-raba apa yang kira-kira perlu dijadikan fokus untuk kelas Bunda Produktif.





Alurnya penuh kejutan, jadi harus banyak siap-siapin hati, hehe. Di tengah pandemi ini yang penting adalah tetap sehat dan bahagia, semangat!


SHARE 0 comments

Add your comment

© Alienda Sophia · THEME BY WATDESIGNEXPRESS